peralatan dapur dan fungsinya |
IKEA sudah lama dikenal sebagai produsen peralatan rumah tangga yang mendunia. Bagaimana tidak, perusahaan yang menjadi kebanggaan orang Swedia tersebut telah membuka berpuluh-puluh cabangnya di seluruh dunia. Bahkan produk peralatan dapurnya selalu laris manis diserbu oleh pembeli ketika tersedia koleksi terbaru di tempat mereka.
Peralatan dapur memang sesuatu yang penting untuk mengisi dapur kesayangan anda.
Ada berbagai koleksi peralatan dapur di website dan situs belanja online yang patut anda pilih. Selain memiliki desain yang begitu unik dan lucu, barang-barang yang dijual selalu memiliki pembeda dan terbuat dari bahan yang berkualitas serta tahan lama.
Koleksi peralatan dapur dari IKEA
Berbelanja di IKEA bisa dilakukan dengan cara offline maupun online. Untuk berbelanja secara online, anda bisa mengunjungi website resminya untuk melihat katalog peralatan dapur dan fungsinya lengkap dengan gambar produk dan harga yang telah ditetapkan.
Berikut ini akan kami jelaskan beberapa produk peralatan dapur yang dijual di sana :
1. Talenan
Produk peralatan dapur berupa talenan merupakan barang yang cukup penting dan harus ada di dapur anda. Produk berjenis talenan memiliki nama Hopplos dan biasanya dijual seharga Rp 19.900,-.
2. Pisau
Apabila anda ingin membeli pisau, anda bisa membelinya di website resmi perusahaan. Di sana, anda akan menemukan berbagai macam pisau dalam satu set yang telah ditentukan. Harga satu set pisau di website tersebut dijual seharga Rp 699.000,-. Tentunya, pisau ini terbuat dari bahan yang berkualitas serta tidak mudah tumpul.
3. Parutan
Barang yang satu ini wajib ada di dapur anda. Parutan dari IKEA dijual dengan nama IKEA 365+. Parutan ini berbentuk seperti parutan biasanya dengan gagang parutan yang melingkari parut berbahan plastik berwarna hitam. Parutan ini dijual seharga Rp 99.900,-.
4. Sudip peniris
Apabila anda mencari cudip peniris, anda juga bisa menemukannya di website ini. Sudip peniris dinamakan IKEA 365+ Hjalte dan dijual dengan harga Rp 79.900,-. Sudip ini berbentuk seperti sudip peniris biasanya dan memiliki gagang yang melebar di ujungnya.